SGMW Motor Indonesia ( Motors) menyiapkan dua mobil tanpa emisi gas buang yang siap diperlihatkan di pameran kendaraan listrik dari pemerintah, Indonesia Electric Motor Show (). Rencananya acara itu bakal digelar pada 4-5 September di Jakarta.
Mobil pertama yang bakal dipamerkan Wuling yaitu E100. Mobil listrik tidak asing buat publik dalam negeri sebab sebelumnya sudah pernah dipamerkan di Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2018.Mobil kedua yakni E200. Mobil ini belum pernah singgah ke Indonesia, namun sudah dipasarkan di China. E100 dan E200 sama-sama mempunyai bentuk fisik kecil dan mampu menampung dua penumpang seperti Smart Fortwo."Kehadiran Wuling E200 dan E100 pada ajang IEMS 2019 merupakan bentuk kesiapan kami memasuki era elektrifikasi di Indonesia," kata Senior Brand Manager Wuling Motors Dian Asmahani di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (3/9).Wuling E200 didukung motor listrik dengan baterai lithium yang menghasilkan daya maksimal sebesar 29 kW dan torsi 110 Nm. Saat kondisi baterai penuh, E200 sanggup menempuh jarak jelajah hingga 250 km. Mobil ini juga memiliki tiga mode berkendara yaitu Eco, Normal, dan Sport.Pada bagian kabin terdapat 11 kompartemen penyimpanan, mulai dari di bagian pintu, konsol tengah, hingga tempat penyimpanan tersembunyi di bawah bangku penumpang.Berbagai fitur juga dihadirkan pada Wuling E200 seperti keyless entry, start stop button, electric parking brake (EPB), konektivitas Bluetooth dan WiFi, hingga Intelligent Auto-driving.Pada sistem hiburan E200 juga dilengkapi koneksi Bluetooth, USB, hingga radio.Sementara itu pada Wuling E100 terdapat motor listrik yang memproduksi tenaga maksimal 29 kW dan torsi 110 NM. Dengan kondisi baterai penuh, E100 dapat menempuh jarak 250 km dan sanggup dipacu hingga 100 km per jam.Kedua mobil listrik tersebut juga didukung fitur keselamatan Electronic Stability Control (ESC), Rear Parking Sensor, Parking Camera, ISOFIX, SRS Airbag, Tire Pressure Monitoring System (TPMS), hingga sistem ABS dan EBD.Jika harga kedua produk itu di China dikonversi ke rupiah, maka banderol E100 dibandrol Rp90 jutaan, sedangkan E200 Rp100 jutaan."Di negara asalnya, kedua model ini sudah dipasarkan dan kini kami membawanya ke pameran IEMS 2019," ungkap Dian.Wuling bukan satu-satunya merek yang hadir di IEMS, sejauh ini daftar peserta yang sudah terdaftar yaitu Toyota, Mitsubishi, Nissan, Hino, Wuling, Gesits, PLN, Qualis, HS Power, Selis, Pindad, hingga BPPT. (ryh/fea)